5+ Fungsi Akuntansi Beserta Manfaat dan Tujuannya [Lengkap]

Fungsi akuntansi – Akuntansi merupakan suatu proses mencatat, mengelompokkan, mengolah dan menyajikan data yang berhubungan dengan keuangan atau transaksi finansial agar mudah dimengerti dalam mengambil keputusan yang tepat. Akuntansi berasal dari kata bahasa Inggris, yakni accounting yang berarti menghitung.

Kegiatan-kegiatan yang utama dalam ilmu akuntansi meliputi identifikasi transaksi atau arus keuangan perusahaan, pencatatan transaksi tersebut dalam laporan keuangan serta menyampaikan informasi yang diolah kepada pihak-pihak yang terkait dan berkepentingan, baik internal atau eksternal perusahaan.

Akuntansi dapat dibedakan menjadi beberapa bidang, misalnya yaitu akuntansi keuangan, akuntansi manajemen, akuntansi biaya, akuntansi pajak, akuntansi anggaran, akuntansi pemerintahan, dan lain sebagainya. Tiap jenis akuntansi tentunya memiliki objek kajian dan karakteristik masing-masing.

Sebagai suatu ilmu, tentu terdapat manfaat akuntansi yang didapat oleh perusahaan atau pihak lainnya. Fungsi dan tujuan akuntansi berkaitan dengan informasi keuangan yang didapatkan untuk digunakan dalam operasional perusahaan.

(baca juga macam-macam manajemen)

fungsi akuntansi

Fungsi Akuntansi

Berikut akan diulas mengenai apa saja manfaat dan fungsi akuntansi bagi pihak internal dan eksternal perusahaan disertai penjelasan lengkapnya.

1. Memberi Informasi Keuangan

Fungsi akuntansi yang utama adalah untuk memberi informasi keuangan suatu organisasi atau perusahaan. Informasi ini diperoleh dari laporan keuangan yang dibuat secara berkala pada suatu periode tertentu.

2. Membantu Pengambilan Keputusan

Akuntansi berfungsi untuk membantu pengambilan keputusan perusahaan. Informasi yang didapat akan jadi sumber bagi para pengambil keputusan untuk menentukan arah dan tujuan perusahaan ke depannya.

3. Menjalin Kerjasama dengan Pihak Luar

Akuntansi memiliki fungsi untuk menjalin kerjasama dengan pihak luar atau eksternal. Adanya informasi dapat dibagikan pula pada pihak-pihak eksternal yang berkepentingan untuk kian mempererat kerjasama yang terjalin.

4. Membantu Membuat Anggaran

Fungsi akuntansi juga penting untuk dapat membantu menyusun rencana anggaran perusahaan. Upaya alokasi sumber daya akan menjadi lebih mudah dengan informasi yang dimiliki dari masa lampau.

5. Mengontrol Keuangan Perusahaan

Akuntansi juga berfungsi sebagai pengendali dan pengontrol keuangan perusahaan atau organisasi. Laporan keuangan yang sudah dibuat dapat dijadikan sebagai pengendali bagi keluar masuknya keuangan perusahaan ke depannya.

Demikian informasi artikel mengenai fungsi akuntansi beserta tujuan dan manfaatnya bagi perusahaan. Semoga bisa menambah wawasan para pembaca sekalian.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *